Soal Cavani, Juventus Tunggu Keputusan PSG

Soal Cavani, Juventus Tunggu Keputusan PSG
Edinson Cavani (c) AFP
- Juventus menegaskan ingin mendatangkan Edinson Cavani dari pada musim panas nanti. Hanya saja, apakah rencana terwujud masih menunggu keputusan klub pemilik.


Pemain 29 tahun tersebut di ambang pintu keluar PSG karena ia memiliki masalah dengan Laurent Blanc. Sejak gabung dari Napoli pada 2013, Cavani bukanlah pemain pilihan utama di barisan depan PSG. Ia masih kalah bersaing dengan Zlatan Ibrahimovic.


Pemain asal Uruguay tersebut mengaku akan membuat keputusan pada akhir musim. Dan, Giuseppe Marotta sebagai direktur Juve akan membelinya jika PSG memang melego pemain yang disebut berkualitas tersebut.


"Soal Cavani tergantung apakah PSG ingin menjualnya," kata Marotta pada Mediaset Premium


"Saya selalu bicara tentang kualitas karena ini adalah sebuah proses perkembangan, kami ingin menambah kualitas pada setiap tahun," terang Marotta.


"Kita akan melihat berapa pemain yang akan kami dapatkan [pada bursa transfer musim panas] tergantung pada klub lain yang ingin menjual pemain terbaiknya," tandasnya. [initial]

 (msp/shd)