Skuat Lengkap Juventus Tantang Atalanta

Skuat Lengkap Juventus Tantang Atalanta
Massimiliano Allegri. (c) AFP
Bola.net - Juventus akan melawat ke markas Atalanta dalam lanjutan kompetisi Serie A akhir pekan ini. Pelatih Massimiliano Allegri sudah memilih 21 nama pemain terbaiknya untuk berlaga di Stadio Atleti Azzurri d’Italia.

Dalam lawatannya kali ini skuat Bianconeri masih belum sempurna. Andrea Pirlo, Andrea Barzagli dan Romulo masih absen lantaran cedera.

Arturo Vidal yang sudah comeback dan tampil cemerlang dengan mencetak dua gol ke gawang Cesena kembali masuk ke dalam skuat.

Berikut ini skuat lengkap Juventus menghadapi Atalanta seperti dilansir Football Italia.

Buffon, Chiellini, Ogbonna, Pogba, Pepe, Marchisio, Morata, Tevez, Coman, Giovinco, Llorente, Bonucci, Padoin, Asamoah, Vidal, Lichtsteiner, Storari, Evra, Rubinho, Pereyra, Mattiello.[initial]

 (foti/ada)