Skuat Lengkap Juve Hadapi Serigala Roma

Skuat Lengkap Juve Hadapi Serigala Roma
Antonio Conte. (c) AFP
Bola.net - Juventus kali ini akan meladeni perlawanan AS Roma di lanjutan kompetisi Serie A, Senin dini hari. Antonio Conte sudah merilis 23 nama pemain untuk berlaga di Juventus Stadium.

Andrea Pirlo, Andrea Barzagli dan Carloz Tevez sudah kembali menghiasi skuat Si Nyonya Tua. Namun Conte masih meragukan bahwa ketiga pemainnya tersebut sudah dalam kondisi sempurna untuk diturunkan.

Pirlo seperti diketahui baru saja mengalami cedera lutut yang parah. Sedangkan Tevez terlambat kembali ke Turin dikarenakan ada masalah keluarga. Untuk Barzagli sempat mengalami sedikit masalah saat laga ujicoba pada pekan ini.

Berikut skuat lengkap Juve menghadapi Roma:

Buffon, Chiellini, Caceres, Ogbonna, Pogba, Marchisio, Vucinic, Tevez, De Ceglie, Giovinco, Peluso, Llorente, Barzagli, Bonucci, Padoin, Pirlo, Asamoah, Vidal, Lichtsteiner, Quagliarella, Storari, Isla, Rubinho.[initial]

 (foti/ada)