Skuat Juventus vs Cagliari, Tiga Cedera

Skuat Juventus vs Cagliari, Tiga Cedera
Mehdi Benatia (c) AFP
- akan menjamu di giornata 5 Serie A 2016/17, Kamis (22/9). Juventus takkan diperkuat tiga pemainnya yang cedera, yakni Sami Khedira, Patrice Evra dan Mehdi Benatia.


Dilansir Football Italia, Khedira masih harus diistirahatkan. Sementara itu, Benatia mengalami masalah adductor saat kalah 1-2 melawan Inter Milan akhir pekan kemarin dan kondisinya perlu terus dipantau selama beberapa hari ke depan.


Evra mengalami cedera lutut kiri dalam latihan terakhir dan harus menjalani tes untuk mengetahui tingkat keparahannya.


Ada yang absen, ada yang kembali ke skuat. Stefano Sturaro masuk skuat untuk pertama kalinya musim ini setelah pulih dari cedera dan sudah bermain untuk tim primavera.


Skuat Juventus vs Cagliari: Buffon, Chiellini, Pjanic, Cuadrado, Higuain, Hernanes, Alex Sandro, Barzagli, Mandzukic, Lemina, Bonucci, Pjaca, Dybala, Asamoah, Dani Alves, Rugani, Neto, Lichtsteiner, Sturaro, Audero. [initial]


 (foti/gia)