Skuat Inter Untuk Hadapi Empoli

Skuat Inter Untuk Hadapi Empoli
Adem Ljajic (c) AFP
- Inter Milan akan menghadapi Empoli di Giuseppe Meazza pada giornata 37 Serie A 2015/16, Sabtu (07/5). Inter tanpa Jeison Murillo.


Dilansir Football Italia, Adem Ljajic sudah kembali ke skuat. Namun, Murillo absen akibat skorsing.


Secara matematis, Inter sudah tak bisa masuk zona Liga Champions. Meski demikian, Inter ingin memastikan diri finis di peringkat empat.


Tanpa Murillo, lini belakang Inter tidak sempurna. Namun, kembalinya Ljajic dari cedera bisa menambah opsi untuk skema serangan mereka.


Skuat Inter vs Empoli: Handanovic, Carrizo, Berni; Jesus, Telles, Santon, Miranda, D'Ambrosio, Nagatomo; Kondogbia, Medel, Gnoukouri, Brozovic, Melo; Palacio, Icardi, Jovetic, Biabiany, Ljajic, Eder, Perisic, Manaj. [initial]


 (foti/gia)