
Bola.net - Kontrak kiper utama AC Milan, Christian Abbiati akan habis pada Juni 2014 mendatang. Namun hingga saat ini masih belum ada tanda-tanda adanya kesepakatan kontrak baru antara pemain 36 tahun ini dengan kubu Rossoneri.
Untuk mengantisipasi hengkangnya kiper berkepala plontos tersebut, Milan telah mulai bergerilya untuk mencari palang pintu baru. Harian Spanyol, Mundo Deportivo memberitakan bahwa penggawa Levante, Keylor Navas, masuk dalam bidikan Il Diavolo Rosso.
Kiper berkebangsaan Kosta Rika tersebut muncul sebagai salah satu kiper paling konsisten di La Liga musim ini. Sampai bulan ini, ia merupakan penjaga gawang paling sibuk di liga dengan total telah melakukan lebih dari seratus penyelamatan bagi timnya.
Kontrak Navas bersama Levante sendiri masih ada sampai 2015 mendatang, namun pihak klub kabarnya siap melepas pemain berusia 27 tahun tersebut demi suntikan dana alih-alih menegosiasikan kontrak baru.
Navas disinyalir akan diijinkan pindah ke klub manapun yang mau menebus 15 juta Euro, lebih murah lima juta ketimbang release clause asli eks penggawa Deportivo Saprissa ini. Milan sendiri harus bersaing dengan Villarreal, Sevilla, dan Atletico Madrid untuk mendapatkan tanda tangan Navas.[initial]
(mun/mri)
Untuk mengantisipasi hengkangnya kiper berkepala plontos tersebut, Milan telah mulai bergerilya untuk mencari palang pintu baru. Harian Spanyol, Mundo Deportivo memberitakan bahwa penggawa Levante, Keylor Navas, masuk dalam bidikan Il Diavolo Rosso.
Kiper berkebangsaan Kosta Rika tersebut muncul sebagai salah satu kiper paling konsisten di La Liga musim ini. Sampai bulan ini, ia merupakan penjaga gawang paling sibuk di liga dengan total telah melakukan lebih dari seratus penyelamatan bagi timnya.
Kontrak Navas bersama Levante sendiri masih ada sampai 2015 mendatang, namun pihak klub kabarnya siap melepas pemain berusia 27 tahun tersebut demi suntikan dana alih-alih menegosiasikan kontrak baru.
Navas disinyalir akan diijinkan pindah ke klub manapun yang mau menebus 15 juta Euro, lebih murah lima juta ketimbang release clause asli eks penggawa Deportivo Saprissa ini. Milan sendiri harus bersaing dengan Villarreal, Sevilla, dan Atletico Madrid untuk mendapatkan tanda tangan Navas.[initial]
Baca Juga
- Tonton Derby Madrid, Emanuelson Waspadai Permainan Kasar Atletico
- Seedorf: Anda Butuh Tank Untuk Hentikan Juve!
- Buffon Sebut Balotelli Pelawak di Ruang Ganti
- Harapan Ibrahimovic Untuk AC Milan
- Madrid Inginkan Kapten Milan Sebagai Alat Tukar Casemiro
- Crespo: Tak Ada Yang Mau Hadapi Milan di Liga Champions
- Balotelli Rindukan Fans Manchester City
- De Sciglio Berjanji Takkan Pernah Gabung Inter
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 6 Maret 2014 16:21
-
Open Play 6 Maret 2014 15:38
-
Piala Dunia 6 Maret 2014 15:25
-
Liga Spanyol 6 Maret 2014 15:00
-
Liga Spanyol 6 Maret 2014 13:18
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Maret 2025 10:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:49
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 10:45
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:33
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:32
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...