Setiap Pemain Inter Harus Siap Dirotasi

Setiap Pemain Inter Harus Siap Dirotasi
Roberto Mancini (c) FC Internazionale
- Tak ada satu pun pemain di skuat Inter Milan yang tidak tersentuh rotasi. Hal itu ditegaskan oleh pelatih Roberto Mancini.


Akhir pekan kemarin, Inter cuma imbang 1-1 di kandang . Tengah pekan ini, Inter sudah ditunggu lawatan ke markas . Mancini mengisyaratkan sejumlah perubahan komposisi untuk pasukannya.


"Para pemain selalu dihadapkan pada risiko (jadi cadangan) untuk laga berikutnya. Cepat atau lambat, itu (rotasi) pasti terjadi," kata Mancini seperti dikutip Gazzetta World.


"Jika memang diperlukan, maka rotasi akan dilakukan (saat melawan Bologna). Laga kontra Bologna takkan mudah. Namun, jika bisa bermain seperti babak kedua melawan Palermo, kami pasti punya peluang bagus untuk menang," imbuhnya.


Akhir pekan kemarin, Inter hanya imbang di kandang Palermo. Sementara itu, Bologna menang 2-1 di rumah Carpi. [initial]


 (gaz/gia)