
Bola.net - Raksasa Serie A, Juventus tengah mengebut rencana mereka terkait pemain masuk dan keluar jelang berakhirnya jendela transfer Januari 2022 ini.
Kabar terbaru menyebut bahwa Juventus sudah melayangkan tawaran resmi kepada Fiorentina untuk memboyong striker muda haus gol, Dusan Vlahovic.
Kini setelah perekrutan Vlahovic sedikit lagi sepertinya bakal rampung, Juventus pun sudah akan fokus menyelesaikan rencana mereka selanjutnya.
Advertisement
Rekrut Gelandang Cagliari?
Dilansir Calciomercato, Juventus kabarnya tengah menggelar pembicaraan dengan klub Serie A lainnya, Cagliari untuk mencoba menggaet gelandang Nahitan Nandez.
Nandez sejatinya sudah hampir hengkang dari Cagliari pada musim panas lalu. Namun, proses negosiasi dengan Inter Milan kala itu mengalami deadlock.
Kini, Cagliari sepertinya sudah siap menerima proposal peminjaman Nandez disertai kewajiban pembelian permanen pada akhir musim nanti.
Pemain yang Dilepas
Ada pemain masuk berarti harus ada yang keluar. Jika Nandez jadi merapat ke Turin, maka Juventus kemungkinan akan merelakan Rodrigo Bentancur gabung Aston Villa.
Bentancur bukan satu-satunya gelandang yang bisa meninggalkan Juventus dalam beberapa hari ke depan. Arthur Melo kabarnya juga ingin pindah ke Arsenal.
Satu lagi pemain yang akan segera meninggalkan Juventus adalah Aaron Ramsey yang sudah tak masuk dalam rencana Massmiliano Allegri.
Klasemen Serie A
Sumber: Calciomercato
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Januari 2022 22:09
Kalulu Sentil Lini Serang AC Milan Sebelum Duel Lawan Inter Milan
-
Liga Italia 25 Januari 2022 18:37
-
Liga Italia 25 Januari 2022 18:10
Kalahkan Arsenal, Juventus Raih Kesepakatan untuk Transfer Dusan Vlahovic
-
Liga Italia 25 Januari 2022 16:50
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...