Sesi Latihan Lazio Nyaris Jadi Arena Baku Pukul

Sesi Latihan Lazio Nyaris Jadi Arena Baku Pukul
Stefano Pioli (c) AFP
Bola.net - Sesi latihan Lazio diliputi tensi panas gara-gara pertengkaran dua pemainnya, yakni Stefan Radu dan Edson Braafheid. Jika tak dicegah oleh rekan-rekannya, mereka pasti sudah saling pukul.

Dilansir Gazzetta World, insiden ini terjadi di tempat latihan pada hari Selasa (08/9) waktu setempat. Radu dan Braafheid, yang bersaing untuk pos bek kiri jelang laga melawan Udinese di Serie A, bertengkar dengan alasan yang tidak jelas.

Pertengkaran itu sudah hampir berubah menjadi baku pukul. Hanya karena intervensi rekan-rekan mereka, hal itu tidak sampai terjadi.

Menurut Gazzetta, pelatih Lazio Stefano Pioli takkan memberikan sanksi kepada Radu maupun Braafheid. Pioli meminta mereka dan pemain-pemain lainnya untuk fokus pada laga kandang melawan Udinese di Olimpico 13 September mendatang.

Pioli ingin timnnya bangkit setelah dipermak Chievo 0-4 di laga sebelumnya. [initial]

 (gaz/gia)