Serie A 2014/15, Paling Bertabur Gol di Eropa

Serie A 2014/15, Paling Bertabur Gol di Eropa
Mauro Icardi (c) AFP
Bola.net - Total 1024 gol tercipta di Serie A 2014/15. Di antara lima liga top Eropa musim ini, Serie A adalah liga yang menghasilkan gol paling banyak.

Semua gol itu tercipta dalam 380 laga. Rata-ratanya adalah 2,69 gol per laga. Gelar top scorer diraih bersama oleh Mauro Icardi (Inter Milan) dan Luca Toni (Hellas Verona) dengan torehan masing-masing 22 gol.

Gol terbanyak di lima liga top Eropa musim ini:

  • Serie A (1024 gol)

  • La Liga (1009 gol)

  • Premier League (975 gol)

  • Ligue 1 (947 gol)

  • Bundesliga (814 gol).



Serie A membosankan karena tak banyak gol yang tercipta? Asumsi itu sepertinya harus direvisi ulang. [initial]

 (ser/gia)