Seedorf: Milan Tak Akan Jiplak Juventus

Seedorf: Milan Tak Akan Jiplak Juventus
Clarence Seedorf. (c) AFP
Bola.net - Clarence Seedorf menegaskan bahwa AC Milan akan berusaha menciptakan identitasnya sendiri. Mereka tidak akan meniru kesuksesan yang telah diraih Juventus belakangan ini.

Bianconeri memang mendominasi di Serie A dua tahun ini dan sangat berpeluang menambah titel yang ketiga beruntun di akhir musim ini. Namun Seedorf tak ingin terinspirasi dengan apa yang sudah dilakukan rivalnya itu.

"Kami tak ingin menjadi seperti Juventus. Kami Milan dan kami ingin menjadi Milan," ungkap Seedorf.

Milan sendiri saat ini masih menghuni peringkat kesepuluh di klasemen Serie A dengan 35 poin dari 26 laga. Peluang mereka melaju di Liga Champions masih terbuka apabila bisa membalikkan defisit satu gol saat menantang Atletico Madrid di Vicente Calderon.[initial]

 (gl/ada)