Seedorf Dukung Honda Berangkat ke Piala Dunia 2014

Seedorf Dukung Honda Berangkat ke Piala Dunia 2014
Keisuke Honda mendapat dukungan dari Seedorf (c) AFP
Bola.net - Allenatore AC Milan Clarence Seedorf menyampaikan dukungannya pada Keisuke Honda (27) terkait posisi di tim nasional Jepang.

"Jepang tak perlu meragukan kapasitas Honda. Ia pemain hebat yang sedang beradaptasi dengan sepak bola Italia." ungkap Seedorf.

"Ia memainkan pertandingan dengan sangat baik lawan Fiorentina (27/03) dan di pertandingan itu ia mampu menaklukkan tiap tantangan di lapangan hijau." tambah pelatih asal Belanda tersebut.

Keisuke Honda memang sempat dipergunjingkan karena dianggap belum mampu beradaptasi dengan sepak bola Italia setelah pindah dari CSKA Moscow.

Di Piala Dunia Afrika Selatan empat tahun lalu, Honda mencetak dua gol dalam empat pertandingan. (scn/dct)