Sebelum Neuer, Buffon Sudah Lebih Dulu Mainkan Peran sweeper

Sebelum Neuer, Buffon Sudah Lebih Dulu Mainkan Peran sweeper
Gianluigi Buffon (c) AFP
- Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, mengaku bahwa sebelum Manuel Neuer terkenal berkat perannya gandanya sebagai kiper sekaligus sweeper, ia sudah memainkan peran itu lebih dulu di awal karirnya.


Neuer terkenal sebagai kiper yang sulit ditundukkan berkat kecekatannya di bawah mistar gawang Bayern Munchen dan timnas Jerman. Namun selain itu ia juga dipuji berkat kemampuannya menguasai bola dan terlibat dalam permainan. Ia bagaikan berperan sebagai seorang sweeper di belakang kedua bek tengah di depannya.


Buffon pun angkat bicara soal peran ganda tersebut. Ia menolak menyebut Neuer sebagai pionir dalam memainkan peran tersebut. Pasalnya ia sudah pernah melakukannya dahulu saat masih bermain bagi .


"Apa yang Neuer lakukan, saya sudah melakukannya saat di Parma di bawah asuhan Alberto Malesani, ketika kami sukses memenangkan UEFA Cup, Coppa Italia dan Supercoppa Italia," tegas Buffon pada So Foot.


"Saya selalu cenderung memainkan bola dengan kaki saya. Hal yang benar-benar baru itu kemudian diperkenalkan oleh Barcelona satu dekad lalu, dengan ikut melibatkan kiper ke dalam permainan," terangnya. [initial]


 (sofo/dim)