Sebelum ke PSG, Lionel Messi Sempat Bernegosiasi Dengan Inter Milan

Sebelum ke PSG, Lionel Messi Sempat Bernegosiasi Dengan Inter Milan
Bintang PSG Lionel Messi. (c) AP Photo/Lewis Joly

Bola.net - Wakil Presiden Inter Milan, Javier Zanetti, mengungkapkan bahwa klubnya sempat menggelar negosiasi dengan Lionel Messi sebelum La Pulga akhirnya gabung PSG.

Messi cabut dari Barcelona pada tahun 2021 silam. Saat itu nego kontrak baru La Pulga dengan Blaugrana menemui jalan buntu.

Messi pun melenggang dengan gratis. Sebelum itu ia dikaitkan dengan sejumlah klub.

Akan tetapi pada akhirnya Messi memilih pindah ke PSG. Ia teken kontrak dua tahun plus opsi perpanjangan setahun.

1 dari 6 halaman

Inter Nego Messi

Namun sebelum ke PSG, Lionel Messi ternyata sempat melirik Inter Milan. Hal tersebut diungkapkan langsung oleh legenda sepak bola Argentina yang juga eks penggawa Inter yakni Javier Zanetti.

“Saya terkejut ketika ia [Messi] meninggalkan Barcelona," buka Zanetti pada DAZN.

"Secara realistis, kami tidak bisa bersaing dengan PSG atau klub-klub Premier League, tetapi karena hubungan baik kami, kami berbicara ketika ada kesempatan," bebernya.

2 dari 6 halaman

Spekulasi Masa Depan Messi

Sekarang ini kontrak Lionel Messi di PSG tersisa sampai tahun 2023 saja. Belum ada kepastian apakah klub Paris itu akan memperpanjang kontraknya atau tidak.

Messi pun dikaitkan dengan beberapa klub. Barcelona tentunya juga dikaitkan dengan pemain 35 tahun tersebut.

Messi juga sempat dikaitkan dengan klub MLS. Ada Inter Miami yang kabarnya siap menampungnya.

Messi juga dikabarkan diincar klub Arab Saudi. Ia sempat dikaitkan dengan Al Hilal dan Al Nassr.

3 dari 6 halaman

PSG Berusaha Perpanjang Kontrak Messi

PSG Berusaha Perpanjang Kontrak Messi

Pemain PSG, Lionel Messi (c) AP Photo/Lewis Joly

Belum lama ini, pihak PSG angkat bicara soal masa depan Lionel Messi. Sporting director mereka yakni Luis Campos mengungkapkan bahwa pihaknya dan Messi kini sedang dalam proses negosiasi kontrak baru.

"Saat ini, kami sedang berdiskusi dengan Messi untuk perpanjangannya. Saya ingin mempertahankannya dalam proyek ini, saya tidak bisa menyembunyikannya," katanya kepada Telefoot.

"Kami sedang berbicara saat ini untuk mencapai tujuan ini, dan terus membuatnya bersama kami," seru Campos.

4 dari 6 halaman

Jadwal PSG Berikutnya

Kompetisi: French Cup

Pertandingan: Marseille vs PSG

Stadion: Stade Velodrome

Hari: Kamis, 9 Februari 2023

Kickoff: 03.10 WIB

5 dari 6 halaman

Jadwal Inter Milan Berikutnya

Pertandingan: Sampdoria vs Inter Milan

Stadion: Luigi Ferraris

Hari: Selasa, 14 Februari 2023

Kickoff: 02.45 WIB