Sebelum Dijual ke Tottenham, Atalanta Resmi Beli Permanen Cristian Romero dari Juventus

Sebelum Dijual ke Tottenham, Atalanta Resmi Beli Permanen Cristian Romero dari Juventus
Cristian Romero (kanan) (c) AP Photo

Bola.net - Klub Serie A, Atalanta resmi mengaktifkan opsi pembelian permanen untuk bek Cristian Romero dari Juventus, sebelum kemudian akan dijual lagi ke Tottenham.

Tahun lalu Atalanta meminjam Romero dari Juventus selama dua tahun dengan biaya 2 juta euro disertai dengan opsi pembelian permanen senilai 16 juta euro.

1 dari 2 halaman

Juventus Alami Kerugian

Kini lewat laman resmi mereka, Juventus menyatakan bahwa Atalanta telah mengaktifkan opsi pembelian permanen Romero. Biaya 16 juta euro akan dicicil dalam tiga tahap.

Berkat transfer ini, maka neraca keuangan Juventus untuk musim 2020/21 mengalami kerugian senilai 4,8 juta euro karena penghapusan sebagian nilai hak pendaftaran sang pemain.

Usai resmi membeli permanen Romero dari Juventus, Atalanta kini bakal menjual bek asal Argentina tersebut ke Tottenham dengan nilai 50 juta euro plus bonus 5 juta euro.

2 dari 2 halaman

Sudah Berada di London

Romero sendiri sudah berada di London, Inggris untuk melakoni proses tes medis sebelum kemudian diresmikan sebagai pemain anyar Tottenham.

Menariknya, penjualan Romero dari Juventus ke Atalanta dan kini dari Juventus menuju Spurs ditangani oleh orang yang sama, yakni Fabio Paratici.

Sumber: Juventus FC