Schelotto Segera Berjersey Nerazzurri

Schelotto Segera Berjersey Nerazzurri
Ezequiel Schelotto. (c) AFP
Bola.net - Laporan dari Italia menyebutkan bahwa pemain serba bisa Atalanta Ezequiel Schelotto segera menjadi milik Internazionale.

Pemain 23 tahun kelahiran Argentina ini bahkan diklaim Corriere della serre telah membeli rumah baru dekat Appiano Gentile training ground Inter.

Schelotto semakin dekat ke Milan Biru setelah mereka melepas Wesley Sneijder ke Galatasaray, dana transfer itu sepertinya akan membuat pembelian ini menjadi mulus.

Andrea Stramaccioni memang tipikal pelatih yang suka dengan pemain serba bisa, kabarnya 7 juta euro sudah akan cukup merelakan La Dea melepas Schelotto ke pelukan La Beneamata. (foti/lex)