
Bola.net - Charles de Ketelaere belum banyak bermain bagi AC Milan. Akan tetapi, manajer AC Milan Stefano Pioli sudah punya pendapat soal posisi terbaiknya, yaitu posisi nomor 10.
Sejatinya informasi tersebut sudah umum diketahui publik. Toh, dia juga bermain di posisi yang sama di Brugge dan timnas Belgia kelompok umur.
Hanya saja, Pioli punya pendapat yang lebih spesifik soal peran terbaik yang bisa dimainkan De Ketelaere. Peran yang dimaksud adalah Trequartista dan Second Striker.
Advertisement
Selama masa pramusim pun, peran tersebut sudah dicoba kepada De Ketelaere. Pemain berpostur 192 cm ini menampilkan permainan yang menawan.
Bukan di Posisi Sayap
Pioli, dalam wawancaranya dengan Gazella dello Sport, menjelaskan bahwa De Ketelaere adalah pemain multiposisi. Tetapi, peran terbaiknya bukan di posisi sayap.
Meski menurutnya, De Ketelaere bisa bermain di seluruh posisi lini depan. Mau itu di lapangan tengah atau di posisi yang lebih ke pinggir.
"Dia telah melakukan hal terbaik di tiga posisi paling depan, tetapi sebagian besar sebagai Trequartista atau Second Striker. Dia bukan seorang winger. Akan sangat sulit baginya untuk bermain di sisi kanan," ujar Pioli.
Masih Dicadangkan
Pioli masih mencadangkan De Ketelaere pada pekan ke-2 melawan Atalanta. Sang pemain dianggap belum begitu nyetel dengan permainan tim secara keseluruhan.
Pada pekan ke-1 melawan Udinese, pemain berusia 20 tahun ini juga masuk sebagai pemain pengganti. Ia masuk pada menit ke-71.
Hal yang sama tampaknya akan terulang pada laga melawan Atalanta. Kalaupun bermain, ia akan main di babak kedua.
Pengganti Oke
Dalam laga melawan Udinese, Milan menang meyakinkan 4-2. Dalam laga tersebut, pengganti De Ketelaere di posisi nomor 10 cukup oke. Pemain yang dimaksud adalah Brahim Diaz.
Diaz bahkan menyumbangkan satu gol dalam laga tersebut. Pemain yang dipinjamkan dari Real Madrid sejak 2020 itu kemungkinan besar bakal kembali bermain di posisi yang sama.
Sumber: Gazzetta dello Sport
Bacaan Menarik Lainnya:
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- 5 Langkah yang Bisa Diterapkan Atalanta untuk Mengalahkan AC Milan
- Update Transfer Resmi Serie A 2022/2023
- Prediksi Atalanta vs AC Milan 22 Agustus 2022
- Termasuk Ronaldo, Ini Pemain Berusia 30 Tahun ke Atas dengan Nilai Transfer Tertinggi Sebelum Casemi
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 21 Agustus 2022 10:17
5 Langkah yang Bisa Diterapkan Atalanta untuk Mengalahkan AC Milan
-
Liga Italia 20 Agustus 2022 11:03
-
Liga Italia 19 Agustus 2022 15:45
Jadwal Serie A Pekan Ini Live di beIN Sports dan Vidio, 20-23 Agustus 2022
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...