Satu Lagi Pemain Fiorentina Jadi Bidikan Juve

Satu Lagi Pemain Fiorentina Jadi Bidikan Juve
Adem Ljajic (c) AFP
Bola.net - Setelah Stevan Jovetic, Juventus kini dikabarkan memburu satu pemain lagi dari Fiorentina.

Nama Adem Ljajic menjadi target La Vecchia Signora untuk bursa transfer musim panas mendatang. Menurut Sportmediaset, kubu Juve akan mengalihkan perhatian kepada Ljajic jika mereka gagal mendapatkan tanda tangan Jovetic.

Ljajic bergabung dengan La Viola pada 2010 lalu dan kontraknya akan berakhir pada 2014 mendatang. Pemain Serbia itu saat ini masih enggan memperpanjang kontraknya dan membuka peluang Juve untuk membelinya.

Fiorentina dilaporkan ingin menjualnya musim panas ini guna mendapatkan dana segar alih-alih tidak mendapat apa-apa jika dijual ketika kontraknya berakhir. (fif/pra)