Sanksi Tiga Coppa Untuk Quagliarella

Sanksi Tiga Coppa Untuk Quagliarella
Quagliarella diskors tiga partai Coppa Italia © AFP
Bola.net - Striker Juventus Fabio Quagliarella dijatuhi skorsing tiga pertandingan Coppa Italia akibat kartu merah langsung yang diterimanya dalam partai final.

Dalam pertandingan di Stadion Olimpico itu, Senin (21/5), Juventus ditaklukkan Napoli 0-2 dan gagal mewujudkan ambisinya meraih dua gelar musim ini.

Jelang berakhirnya waktu normal, ketika sudah kebobolan dua gol, Juventus semakin tenggelam setelah Quagliarella, yang baru masuk pada menit 73, dikartu merah karena menyikut muka Salvatore Aronica.

Selain Quagliarella, dua pemain Juventus lainnya juga dikenai larangan bermain di Coppa Italia, masing-masing satu pertandingan akibat kartu kuning, yaitu kiper Marco Storari dan striker Marco Borriello. (foti/gia)