Sandro Tonali, Dia yang Kembali Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan di Bentegodi

Sandro Tonali, Dia yang Kembali Jadi Pahlawan Kemenangan AC Milan di Bentegodi
Selebrasi gol gelandang AC Milan, Sandro Tonali (c) AP Photo

Bola.net - AC Milan sukses mengalahkan tuan rumah Hellas Verona pada pekan ke-10 Serie A 2022/2023, Senin, 17 Oktober 2022. Rossoneri menang 2-1 di Marcantonio Bentegodi.

Milan unggul lewat bunuh diri Miguel Veloso di menit 9, tetapi Verona bisa membalas melalui gol Koray Gunter di menit 19. Milan akhirnya bisa memastikan kemenangan berkat gol gelandang Sandro Tonali di menit 81.

Kemenangan ini membuat Milan tetap menempel ketat Napoli dan Atalanta. Milan saat ini memiliki 23 poin di peringkat tiga, terpaut tiga poin dari Napoli dan satu poin di belakang Atalanta.

Kemenangan atas Verona sendiri tidak didapatkan Milan dengan mudah. Tonali, yang bermain apik sepanjang laga, bahkan mencetak gol penentu, adalah pahlawan kemenangan mereka.

Ini bukan yang pertama. Musim lalu, di tempat yang sama, Tonali juga menjadi pahlawan kemenangan Milan.

1 dari 10 halaman

Sandro Tonali vs Hellas Verona di Laga Ini

Sandro Tonali vs Hellas Verona di Laga Ini

Sandro Tonali dibayangi Koray Gunter di laga antara Hellas Verona vs AC Milan di Marcantonio Bentegodi, Senin (17/10/2022) dini hari WIB. (c) LaPresse via AP Photo

Main: 90 menit
Tekel sukses: 2
Intersep: 1
Blok tembakan lawan: 1
Operan:25
Operan silang: 2
Operan panjang: 4
Operan terobosan: 1
Operan berpeluang gol: 1
Assist: 0
Tembakan: 3
Tembakan tepat sasaran: 2
Gol: 1
Rating WhoScored: 7,53.

2 dari 10 halaman

Hobi Mencetak Gol di Bentegodi

Pada pekan ke-36 musim lalu, Tonali juga membantu Milan menang 3-1 di kandang Verona. Tonali menyumbang dua gol.

Sejauh ini, Tonali sudah mencetak tujuh gol di Serie A. Dari tujuh gol itu, tiga di antaranya dia cetak dalam dua penampilan kontra Verona di Bentegodi.

3 dari 10 halaman

GOOLLL GOOOLLL GOOOOLLLL

4 dari 10 halaman

Bikin mata langsung melek

5 dari 10 halaman

Gagah

6 dari 10 halaman

Tonali anak baik

7 dari 10 halaman

Kuncinya

8 dari 10 halaman

Bennacer masuk, Tonali beraksi

9 dari 10 halaman

Tonali penyelamat

10 dari 10 halaman

Kembali jadi pahlawan Milan di Bentegodi