Sampdoria vs Inter, Alexis Sanchez Bisa Starter

Sampdoria vs Inter, Alexis Sanchez Bisa Starter
Alexis Sanchez (c) AP Photo

Bola.net - Inter Milan akan menghadapi tuan rumah Sampdoria pada pekan ke-6 Serie A 2019/20, Sabtu (28/9/2019). Alexis Sanchez bisa tampil sebagai starter untuk pertama kalinya dengan seragam La Beneamata.

Inter racikan Antonio Conte masih sempurna di Serie A musim ini. Ditunggu lawatan ke markas Barcelona di Liga Champions tengah pekan nanti, Conte bisa melakukan beberapa rotasi.

Salah satu dari Romelu Lukaku atau Lautaro Martinez, yang biasanya jadi starter, bakal dicadangkan. Alexis Sanchez, yang musim ini dipinjam dari Manchester United, dan hanya masuk sebagai pengganti saat melawan Udinese serta Lazio, bisa tampil dari menit awal.

Kemungkinan besar, Alexis Sanchez bakal berduet dengan Lautaro Martinez di lini depan. Berikut perkiraan susunan pemainnya.

1 dari 1 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Sampdoria: Audero, Bereszynski, Chabot, Colley; Depaoli, Ekdal, Vieira, Murru; Ramirez; Quagliarella, Caprari.

Inter: Handanovic; D'Ambrosio, De Vrij, Skriniar; Candreva, Barella, Brozovic, Sensi, Asamoah; Alexis Sanchez, Lautaro Martinez.

Inter berada di papan atas, sedangkan Sampdoria di papan bawah. Ini membuat Inter sangat diunggulkan menang.

Sumber: Football Italia