Sampdoria Bungkam di Hadapan Sang Elang

Sampdoria Bungkam di Hadapan Sang Elang
(c) AFP
Bola.net - Sampdoria tak berdaya saat menghadapi tuan rumah Lazio pada giornata 17 Serie A 2014/15, Selasa (06/1). Kekuatan ofensif Sampdoria sukses diredam oleh lini pertahanan Le Aquile (Elang) dan mereka dipaksa menyerah 0-3.

Sepanjang laga, Sampdoria hanya sanggup melepas dua buah tembakan melalui Eder serta Stefano Okaka dan semuanya gagal mengoyak gawang tuan rumah. Dua shots tersebut bahkan tercatat sebagai statistik ofensif terburuk Sampdoria di Serie A musim ini.


Lazio sendiri membombardir barisan belakang Sampdoria. Di hadapan para pendukungnya, Lazio menghujani Sampdoria dengan 21 tembakan (8 on target) dan menang berkat gol-gol Marco Parolo menit 38, Felipe Anderson menit 41 serta Filip Djordjevic menit 66.

Kemenangan tersebut membuat Lazio kini memiliki 30 poin di peringkat tiga. Sementara itu, Sampdoria tertahan di posisi lima dengan 27 angka. [initial]

 (opta/gia)