
Bola.net - - Kapten AC Milan Alessio Romagnoli mengaku lebih mementingkan hasil yang diraih timnya ketimbang raihan pribadi.
Romagnoli dipercaya jadi kapten Milan pada musim ini. Ia diberi tanggung jawab itu setelah Leonardo Bonucci memutuskan hengkang pada musim panas kemarin.
Bek berusia 24 tahun itu secara umum mampu membantu Milan tampil cukup bagus pada musim ini. Rossoneri sendiri saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara Serie A dengan raihan 51 poin dari 28 laga.
Advertisement
Lini pertahanan mereka juga terbilang tangguh. Sejauh ini Milan hanya kebolan 26 kali saja dan merupakan catatan pertahanan terbaik ketiga di liga setelah Juventus, Napoli dan Inter Milan.
Setara Van Dijk
Sementar itu Virgil Van Dijk musim ini tampil sangat solid. Ia membantu Liverpool berjuang meraih trofi liga perdananya dalam 29 tahun.
Ia juga membuat Liverpool jadi tim dengan catatan pertahanan terbaik di liga. Hebatnya lagi bek asal Belanda itu belum pernah bisa dilewati oleh pemain manapun di pentas Premier League.
Ia pun menjadi salah satu dari dua defender di lima liga teratas Eropa yang memiliki rekor apik tersebut. Pemain satunya lagi adalah Romagnoli.
Merendah
Romagnoli kemudian ditanya terkait catatan apiknya tersebut. Ia enggan menanggapinya dan justru bersikap merendah.
“Yang penting adalah hasil tim, bukan angka-angka itu. Saya baik-baik saja sampai sekarang! "Jawabnya pada Rai Sport.
“Kami menyadari kekuatan kami. Pelatih telah pandai masuk ke kepala kita. Yang penting adalah menang dan terus melakukannya."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 26 Maret 2019 23:38
-
Liga Italia 26 Maret 2019 22:51
-
Liga Spanyol 26 Maret 2019 21:00
-
Liga Italia 25 Maret 2019 22:00
-
Liga Italia 25 Maret 2019 18:47
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...