Salah Pede Roma Patahkan Supremasi Juventus

Salah Pede Roma Patahkan Supremasi Juventus
Mohamed Salah (c) ASR
Bola.net - Aura optimis muncul dari Mohamed Salah usai resmi diperkenalkan sebagai pemain anyar AS Roma. Bahkan, winger asal Mesir itu percaya diri tim barunya bakal menuai sukses.

Bahkan, Salah yang didatangkan Giallorossi dari Chelsea dengan status pinjaman dan opsi pembelian di akhir masa pinjam itu yakin Roma mampu menghentikan dominasi Juventus di Serie A.

"Saya pikir Roma memiliki beberapa pemain hebat yang bisa membantu kami bersaing di semua kompetisi yang kami mainkan." ujar Salah di laman resmi klub.

"Tujuan kami adalah membuat fans bahagia dengan menjalani musim yang bagus. Juventus merupakan tim yang sangat kuat namun saya pikir Roma bisa menyaingi mereka tahun ini." imbuhnya.

Salah sendiri bukan nama asing bagi Serie A. Musim lalu ia membela Fiorentina, juga dengan status pinjaman dari Chelsea. [initial]

 (asr/pra)