Salah: Kita Harus Hormati Pilihan Pjanic Gabung Juve

Salah: Kita Harus Hormati Pilihan Pjanic Gabung Juve
Mohamed Salah (c) AFP
- Penyerang AS Roma, Mohamed Salah meminta para pemain dan publik sepakbola Roma untuk menghormati keputusan Miralem Pjanic yang pindah ke .


Pjanic musim ini memiliki beberapa tawaran untuk pindah klub. Namun, pada akhirnya ia memilih untuk bergabung dengan Juventus. Klub yang notabene selama ini menjadi rival dari AS Roma.


"Pjanic sudah membuat keputusan. Itu adalah keputusan yang diambilnya sendiri dan kita semua harus menghormatinya. Saya berharap dia mendapatkan nasib yang baik. Dia masih teman saya," ujar Salah kepada Sky Sport.

Miralem PjanicMiralem Pjanic

Kedatangan Pjanic membuat Juventus semakin difavoritkan untuk kembali merajai Serie A. Namun, Salah tetap optimis bisa bersaing untuk mengejar gelar scudeto. Ia ingin memberikan suka cita untuk para fans klub berjuluk Il Lupi ini.


"Juventus mendapatkan beberapa pemain yang sangat bagus, namun kami akan berjuang untuk mendapatkan scudeto. Ini tidak akan mudah, tapi kami akan memberikan segalanya. Kami ingin memberikan sukacita yang besar untuk fans," tandasnya. [initial]


 (sky/asa)