Saingi Juventus, Tottenham Juga Buru Schick

Saingi Juventus, Tottenham Juga Buru Schick
Patrick Schick (c) AFP

Bola.net - - Asa Juventus untuk mendatangkan penyerang muda Sampdoria, Patrik Schick mendapatkan tantangan serius dari Inggris. Klub EPL, Tottenham Hotspur dikabarkan juga ingin memburu sang penyerang muda pada bursa transfer musim panas mendatang.

Striker asal Republik Ceko ini memang tengah mencuri perhatian para pecinta Serie A musim ini. Meski jarang dimainkan sebagai starter, namun Schick mampu membuktikan bahwa ia adalah seorang super sub yang bagus di mana ia mencetak 10 gol sejuah ini.

Performa apik Schick ini dikabarkan menarik minat sang juara bertahan Serie A, Juventus. Kubu Si Nyonya tua dikabarkan ingin mendatangkan sang pemain sebagai pengganti Mario Mandzukic yang dikabarkan akan hengkang pada musim panas nanti.

Patrik SchickPatrik Schick

Namun menurut laporan yang dilansir Calciomercato, usaha Juve untuk mendapatkan Schick ini mendapat tantangan dari klub EPL, Tottenham Hotspur. Kubu The Lillywhites dikabarkan juga meminati jebolan akademi Sparta Praha tersebut pada musim panas nanti.

Schick nantinya akan diplot sebagai pendamping Harry Kane di lini serang Spurs musim depan. Ia akan menggantikan posisi Vincent Jaansen yang tampil mengecewakan sejauh ini.

Menurut kabar yang sama, kubu Sampdoria disebut sudah siap berpisah dengan Schick. Mereka meminta tidak kurang dari 21 Juta Pounds untuk striker berusia 21 tahun tersebut.