Saga Transfer Mauro Icardi Berakhir di AS Monaco?

Saga Transfer Mauro Icardi Berakhir di AS Monaco?
Mauro Icardi (c) AFP

Bola.net - Mauro Icardi belum juga mendapat kejelasan terkait klub mana yang akan dibelanya pada musim 2019/2020 ini. Belakangan, AS Manaco disebut sebagai klub yang bersedia menampungnya.

Mauro Icardi mengalami perjalanan yang sulit bersama Inter Milan pada musim 2018/19 yang lalu. Sederet masalah menimpa pemain berusia 26 tahun, baik di dalam maupun luar lapangan.

Kuantitas gol Icardi menurun drastis, dari 29 gol pada musim 2017/18 menjadi 11 gol pada musim lalu. Dia juga bermasalah dengan suporter dan klub. Status kapten pun dicopot oleh klub.

Situasi makin buruk pada musim 2019/2020. Dia tidak masuk dalam rencana klub. Lantas, kemana Mauro Icardi akan berlabuh? Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

AS Monaco Bidik Mauro Icardi

Pada bursa transfer musim panas 2019 ini, sejumlah klub disebut tertarik untuk membeli Mauro Icardi. Mulanya, ada Juventus yang ingin memakai jasa mantan pemain Sampdoria tersebut.

Selain itu, ada pula Napoli yang tertarik kepadanya.

Tetapi, kedua tim perlahan mundur dari pasar transfer. Juventus masih punya Paulo Dybala dan tidak butuh penyerang baru. Kubu Napoli masih cukup puas pada kinerja Arkadiuz Milik sebagai penyerang tengah.

Dikutip dari Gianluca Di Marzio, masih ada peluang bagi Mauro Icardi untuk pindah ke klub pada bursa transfer kali ini. Tetapi, suami dari Wanda Nara tersebut harus pindah ke luar Italia.

Mauro Icardi bisa pindah ke AS Monaco, yang sedang berupaya mencari penyerang baru. Monaco pun disebut bakal menjadi destinasi yang ideal untuk Mauro Icardi karena menjanjikan menit bermain reguler.

2 dari 2 halaman

Mustahil Dapat Tempat di Inter Milan

Bertahan di Inter Milan? Mungkin saja. Sebab, Mauro Icardi masih punya kontrak dengan Inter Milan. Hanya saja, sulit membayangkan Mauro Icardi untuk bertahan di Inter Milan dan mendapat tempat di tim utama.

Mauro Icardi sudah tidak dilibatkan dalam skuad Inter sejak masa persiapan pramusim. Pelatih Antonio Conte disebut tidak menginginkan keberadaan pemain jebolan La Masia tersebut.

Terbaru, Inter Milan memberikan nomor punggung 9, yang sebelumnya dipakai Mauro Icardi, kepada pemain baru Romelu Lukaku. Inter seperti memberi isyarat sedang mengusir sang mantan kapten.

Selain itu, Conte juga sedang mengupayakan transfer Edin Dzeko dari AS Roma sebagai pelapis Romelu Lukaku.

Sumber: Gianluca Di Marzio