Sacchi Kritik Taktik Parkir Bus Juventus

Sacchi Kritik Taktik Parkir Bus Juventus
Juventus (c) AFP

Bola.net - - Kemenangan 1-0 Juventus atas Napoli di San Paolo mengundang kritikan dari Arrigo Sacchi. menurut mantan pelatih Italia tersebut, taktik parkir bus Juventus di laga itu tidaklah pantas untuk dirayakan.

Juventus mencetak gol lewat Gonzalo Higuain di menit 13. Setelah itu, Napoli mengurung Juventus di wilayahnya sendiri. Namun Napoli tak mampu membongkar pertahanan rapat pasukan Massimiliano Allegri.

"Mereka menang, ya, tapi dengan gol yang dicetak di 15 menit pertama," kata Sacchi kepada Corriere del Mezzogiorno, seperti dikutip Football Italia.

"Setelah itu, mereka semua mundur untuk mempertahankannya."

Sacchi, yang selama kariernya pernah melatih Atletico Madrid dan menjadi direktur Real Madrid, menekankan bahwa kemenangan seperti itu takkan dirayakan di Spanyol.

"Di Spanyol. kemenangan seperti yang didapatkan Juventus takkan dirayakan. Para pencipta sepakbola mungkin tak pernah membayangkan kalau mereka melahirkan sebuah olahraga yang bakal berkembang sedefensif ini."

"Bagi mereka yang mencintai sepakbola, olahraga ini hanya bisa ofensif."

"Juve punya segalanya untuk menjadi tim hebat. Namun mereka akan sulit berkembang jika membiarkan lawan mendominasi permainan selama 70 menit."