Rugani: Lawan Milan, Juventus Harus Sabar

Rugani: Lawan Milan, Juventus Harus Sabar
Daniele Rugani (c) AFP
- Juara bertahan Juventus akan melawan AC Milan di final Coppa Italia 2015/16 pada 21 Mei mendatang. Banyak yang lebih menjagokan Juventus untuk menang dan mempertahankan gelar mereka.


Namun, bek Juventus Daniele Rugani tak ingin timnya lengah. Rugani juga mengatakan bahwa Juventus butuh kesabaran jika ingin mengalahkan Milan dan keluar sebagai juara.


"Final Coppa Italia hanya satu laga. Kami harus menjalaninya dengan fokus dan determinasi," kata Rugani seperti dikutip Gazzetta.


"Kami harus bermain dengan solid sekaligus terorganisir. Kesabaran akan sangat dibutuhkan."


"Laga ini kemungkinan akan ditentukan oleh detail-detail kecil. Kami tak boleh terlalu bernafsu dan menyerang sembarangan."


Juventus ada pemegang rekor 10 gelar juara Coppa Italia. Sementara itu, Milan mengincar titel mereka yang ke-6 di kompetisi ini sekaligus coba mengamankan hak untuk tampil di Liga Europa musim depan. [initial]


 (gaz/gia)