Ronaldo Gagal Raih Ballon d'Or, Sang Kakak Marah dan Salahkan Mafia

Ronaldo Gagal Raih Ballon d'Or, Sang Kakak Marah dan Salahkan Mafia
Cristiano Ronaldo (c) AFP

Bola.net - - Saudari perempuan Cristiano Ronaldo yakni Elma Aveiro marah-marah usai adiknya gagal meraih trofi Ballon d'Or tahun 2018 ini.

Di sepanjang tahun 2018, Ronaldo hanya bisa meraih satu gelar juara saja yakni gelar juara Liga Champions. Real Madrid sendiri sebelumnya tampil belepotan sehingga akhirnya cuma bisa meraih gelar itu saja.

Ronaldo juga sempat beraksi di Piala Dunia 2018. Akan tetapi ia hanya bisa membawa Portugal melaju hingga babak 16 besar saja karena mereka disingkirkan oleh Uruguay.

1 dari 3 halaman

Kalah dari Modric


Ronaldo sendiri masih masuk dalam daftar calon juara Ballon d'Or tahun 2018 ini. Akan tetapi ia kalah bersaing dengan mantan rekannya di Madrid, Luka Modric.

Ronaldo pun gagal untuk mewujudkan mimpinya untuk bisa meraih trofi Ballon d'Or untuk keenam kalinya. Dalam kesempatan ini, pemain yang kini membela Juventus itu hanya bisa duduk di peringkat kedua.

Namun setidaknya prestasinya lebih baik ketimbang Lionel Messi. Rivalnya dari Barcelona itu hanya bisa menempati peringkat kelima.

2 dari 3 halaman

Kakak Marah


Kekalahan itu ternyata tak bisa diterima dengan baik oleh Elma. Ia pun melampiaskan kekesalannya itu melalui akun Instagram miliknya, @elma_oficial.

Ia mengunggah foto CR7 memegang trofi Ballon d'Or. Ia juga menuliskan: "Sayangnya ini adalah dunia yang kita tinggali, busuk, dengan mafia dan uang sialan."

“Kekuatan Tuhan jauh lebih besar daripada semua kebobrokan ini. Tuhan bekerja dengan pelan-pelan tetapi ia tidak pernah gagal."

 (c) Instagram (c) Instagram

Selain itu kakaknya yang lain yakni Katia Aveiro ternyata juga ikutan kecewa. Di laman akun Instagram miliknya, @katiaaveirooficial, ia menuliskan sindiran: "Pemain terbaik di dunia... untuk mereka yang paham sepakbola tentunya."

 (c) Instagram (c) Instagram

3 dari 3 halaman

Berita Video


Berita video gelandang Real Madrid asal Kroasia, Luka Modric, meraih Ballon d'Or 2018 sekaligus mengakhiri dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam satu dekade terakhir.