Romagnoli Pilih Jersey Nomor 13 Karena Nesta

Romagnoli Pilih Jersey Nomor 13 Karena Nesta
Alessandro Nesta (c) AFP
- Bek anyar AC Milan, Alessio Romagnoli, mengaku bahwa ia memilih nomor punggung 13 di San Siro karena ia mengidolakan Alessandro Nesta.


Milan diperkuat oleh Nesta selama 10 tahun, dari tahun 2002 hingga 2012. Ia sebelumnya dicomot dari klub Lazio. Tak hanya jadi andalan Rossoneri, ia juga jadi andalan timnas Italia di level internasional.


Berkat kehebatannya, Nesta masuk jajaran salah satu bek terbaik dunia dan dalam sejarah sepakbola Italia. Maka tak heran apabila banyak pesepakbola muda yang mengidolakannya. Salah satunya adalah Romagnoli. Dan oleh karena itulah ia akhirnya memilih nomor punggung 13, nomor yang identik dengan Nesta, ketika ia dipinang oleh Milan dari musim panas kemarin.


"Jersey Nesta? Saya memilihnya karena tak ada lagi nomor yang tak bertuan di sana. Saya suka nomor enam tapi nomor itu milik sang Kapten yang hebat (Franco Baresi) dan kemudian nomor tiga milik Kapten hebat lainnya (Paolo Maldini)..." tutur bek berusia 21 tahun ini pada Corriere della Sera.


"Saya hanya bercanda. Nesta adalah Nesta. Ia selalu menjadi sumber inspirasi saya dan nomor 13 adalah nomor yang sempurna," tegasnya. [initial]


 (cor/dim)