Roma Terancam Tanpa Salah di Laga Derby

Roma Terancam Tanpa Salah di Laga Derby
Mohamed Salah (c) AFP

Bola.net - - AS Roma mendapatkan kabar buruk jelang laga Derby della Capitale melawan Lazio di akhir pekan nanti. Pasalnya, winger Mohamed Salah dilaporkan mengalami cedera.

Mohamed Salah mengalami cedera pada sesi latihan Roma yang digelar pada Rabu waktu setempat. Dikutip dari Sky, mantan pemain Chelsea ini mendapatkan masalah pada bagian engkelnya.

Masih dari media tersebut, Salah dikabarkan tidak melanjutkan sesi latihan hingga usai. Hal ini kemudian membuat mereka meragukan kesiapan Salah untuk tampil pada laga melawan Lazio.

Tenaga Salah sangat dibutuhkan oleh Roma pada laga ini. Pasalnya, Roma sangat berharap bisa memenangkan pertandingan untuk bisa memangkas jarak dengan Juventus di klasemen. Selain itu, Roma juga butuh tiga poin untuk menjauh dari kejaran Lazio.

Roma saat ini berada di posisi ke-2 klasemen dengan koleksi 29 poin. Sementara Lazio ada di peringkat ke-4 dengan 28 poin.

Salah sendiri selama ini punya peran sangat penting untuk Roma. Ia menjadi pemain yang sangat diandalkan oleh Luciano Spalletti. Salah sudah bermain di 14 pertandingan Roma di Serie A. Mencetak delapan gol dan empat assist.

(sky/asa)