Roma Sudah Memecat Pelatih Spesial

Roma Sudah Memecat Pelatih Spesial
Rudi Garcia (c) AFP
- AS Roma baru saja memecat pelatih Rudi Garcia. Padahal, pria Prancis tersebut bisa dibilang sebagai pelatih yang spesial.


Garcia menangani Roma sejak 2013. Selama ini, Garcia membukukan persentase kemenangan 56,8% di Serie A.


Itu adalah persentase kemenangan tertinggi kedua oleh seorang pelatih Roma sejak 1993/94. Persentase itu hanya kalah dari Claudio Ranieri, yang membukukan 57,4% kemenangan di Serie A bersama Roma pada periode 2009-2011.



Garcia juga membawa Roma menjadi runner-up Serie A dua kali secara beruntun di musim 2013/14 dan 2014/15. Namun, performa buruk Roma belakangan ini membuatnya kehilangan pekerjaan.


Dalam tujuh laga terakhirnya di Serie A, Roma hanya sanggup meraih satu kemenangan (S5 K1). Roma pun memutuskan untuk memecatnya. [initial]


 (opta/gia)