Roma Resmi Perpanjang Kontrak Florenzi

Roma Resmi Perpanjang Kontrak Florenzi
Alessandro Florenzi (c) ASR

Bola.net - - Raksasa Serie A, AS Roma mengumumkan bahwa mereka telah memperpanjang kontrak bek kanan Alessandro Florenzi selama lima tahun alias hingga 30 Juni 2023 mendatang.

Kontrak lama Florenzi sejatinya akan berakhir pada tahun depan. Kedua belah pihak pun telah melakukan pembicaraan selama beberapa pekan terkait kontrak baru.

Florenzi sempat dikabarkan berada di pintu keluar Roma dengan Inter Milan dan Juventus menjadi klub yang berminat meminangnya. Namun pemain 27 tahun itu memilih bertahan bersama Giallorossi.

1 dari 3 halaman

Kepuasan Monchi

Kepuasan Monchi

Monchi (c) uefa
Pihak Roma lewat direktur olahraga mereka, Monchi pun menyatakan puas bisa menyelesaikan masalah kontrak Florenzi, salah satu pemain lulusan akademi I Lupi.

"Saya sangat puas dengan keputusan Alessandro [Florenzi], kedua belah pihak selalu ingin melanjutkan cerita indah ini bersama-sama," ujar Monchi.

"Bagi kami, Alessandro bukan hanya pemain penting, tapi juga salah satu pemimpin kami," tambahnya.
2 dari 3 halaman

Besaran Gaji

Besaran Gaji

Alessandro Florenzi (c) ASR
Negosiasi Florenzi dengan Roma sebelumnya terbentur di masalah keinginan naik gaji. Florenzi kabarnya meminta gaji mencapai 4 juta euro per tahun.

Angka tersebut tentu tak bisa dipenuhi Roma. Sebagai jalan tengah, kedua belah pihak akhirnya sepakat dengan gaji senilai 3 juta euro per musim.

Nilai ini masih bisa bertambah dengan bonus-bonus sesuasi dengan performa yang ditunjukkan Florenzi di atas lapangan.
3 dari 3 halaman

Video Menarik

Video Menarik

Asian Games 2018 (c) Inasgoc


[initial]