Rocchi Wasiti Lazio-Juventus

Rocchi Wasiti Lazio-Juventus
Gianluca Rocchi (c) AFP
Bola.net - Wasit Gianluca Rocchi dipercaya memimpin pertandingan Lazio kontra Juventus di Supercoppa Italiana 2013.

Juventus dan Lazio akan melakoni Supercoppa edisi ke-26 di Olimpico, Senin (19/8) pukul 02:00 WIB.

Untuk memaksimalkan tugasnya, Rocchi akan dibantu hakim garis Elenito Di Liberatore dan Gianluca Cariolato, ofisial keempat Paolo Mazzoleni, serta goal line referee Luca Banti dan Antonio Damato.

Rocchi sendiri sudah pernah memimpin 21 pertandingan Juventus dan jumlah yang sama untuk Lazio. Dari semua partai di mana Rocchi bertugas sebagai sebagai pengadil, Juventus menang 15 kali, imbang 3 kali, dan kalah 3 kali.

Lazio punya rekor buruk dalam hal ini. Dengan Rocchi di tengah lapangan, Lazio hanya menang 7 kali, imbang 6 kali, serta menelan 8 kekalahan. (foti/tmw/gia)