
Bola.net - Thiago Motta tidak ingin membuang waktu untuk melakukan perubahan pada musim pertama di Juventus. Saat ini, ada 10 pemain yang masuk dalam daftar buang sang pelatih.
Setelah meraih sukses bersama Bologna, Thiago Motta dapat kepercayaan dari Juventus. Dia menggantikan peran Max Allegri. Motta mendapat kontrak hingga Juni 2027 mendatang.
Motta langsung bergerak begitu ditunjuk sebagai pelatih baru Juventus. Langkah awal yang dilakukan pelatih 41 tahun itu adalah dengan memetakan siapa saja pemain yang cocok bermain dengan skema yang akan diterapkan.
Advertisement
Hasilnya, beberapa pemain resmi dilepas seperti Matias Soule, Samuel Iling-Junior, dan pemain muda Dean Huijsen. Lalu, masih ada 10 pemain yang kini masuk dalam daftar jual Juventus.
Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
9 Pemain Resmi Dilepas
Matias Soule pindah ke AS Roma. Musim lalu, pemain 21 tahun tampil cukup bagus saat dipinjamkan ke Frosinone. Matias Soule mampu mencetak 11 gol dan tiga assist dari 36 laga yang sudah dimainkan.
Selain Matias Soule, dilepasnya Samuel Iling-Junior ke Aston Villa juga dapat sorotan. Sebab, dengan usia yang baru 20 tahun, dia diyakini punya potensi dan bisa jadi opsi sebagai pemain pengganti.
Juventus juga kehilangan dua pemain senior yang punya peran penting, Adrien Rabiot dan Alex Sandro. Kontrak kedua pemain berakhir pada Juni 2024 lalu. Pada kasus Rabiot, sempat ada negosiasi tetapi gagal.
Selain aktif melepas pemain, Juventus juga aktif mencari pemain baru. Douglas Luiz jadi pemain yang aksinya paling dinantikan. Sementara, Juan Cabal diyakini bakal menggantikan peran Alex Sandro.
10 Pemain Masuk Daftar Jual
Sembilan pemain resmi dilepas Juventus. Namun, aksi 'bersih-bersih' skuad yang dilakukan Motta belum usai. Masih ada 10 pemain yang masuk dalam daftar lepas termasuk winger Federico Chiesa yang tampil bagus musim lalu.
Chiesa tidak sendirian. Kiper Wojciech Szczesny juga bakal dilepas karena tidak sesuai dengan ide Motta. Apalagi, Juventus sudah mendatangkan kiper baru pada sosok Michele Di Gregorio.
Berikut adalah daftar pemain yang masuk daftar Juventus sebagaimana dikutip dari Football Italia:
- Federico Chiesa
- Wojciech Szczesny
- Weston McKennie
- Mattia Di Sciglio
- Daniele Rugani
- Filip Kostic
- Arthur Melo
- Hans Nicolussi Cavigila
- Tiago Djalo
- Arkadiusz Milik
Rekap Transfer Juventus
Berikut adalah rekap transfer Juventus pada awal musim 2024/2025 hingga 5 Agustus 2024:
Pemain masuk
- Douglas Luiz (Aston Villa/€51,5 juta)
- Khephren Thuram (Nice/€20,6 juta)
- Juan Cabal (Hellas Verona/€12 juta)
- Michele Di Gregorio (Monza/€4,5 juta)
Pemain keluar
- Matias Soule (AS Roma)
- Dean Huijsen (Bournemouth)
- Samuel Iling-Junior (Aston Villa)
- Moise Kean (Fiorentina)
- Koni De Winter (Genoa)
- Enzo Barrenechea (Aston Villa)
- Kaio Jorge (Cruzeiro)
- Adrien Rabiot (free transfer)
- Alex Sandro (free transfer)
Sumber: Football Italia, Transfermarkt
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Agustus 2024 05:25
Thiago Motta Resmikan 'Pengusiran' Federico Chiesa dari Juventus
-
Liga Italia 4 Agustus 2024 04:18
2 Laga Pramusim Juventus-nya Thiago Motta: Kalah 0-3, Imbang 2-2
-
Liga Italia 4 Agustus 2024 04:04
-
Liga Italia 3 Agustus 2024 22:11
-
Liga Inggris 3 Agustus 2024 16:20
Manchester United Diminta Tidak Ragu untuk Angkut Adrien Rabiot
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...