Review: Bangkit, Roma Hajar Torino

Review: Bangkit, Roma Hajar Torino
Roma bangkit dan hajar Torino. (c) AFP
Bola.net - Dua tim yang tengah terluka akibat kalah di Eropa bertemu di Serie A giornata 11. AS Roma menjamu Torino di Stadio Olimpico Roma pada Senin (10/11).

Roma berhasil merebut momen kebangkitan dengan menghajar Torino tiga gol tanpa balas. Gol-gol Roma dicetak oleh Torosidis, Keita dan juga Ljajic.

Roma menunjukkan tekad yang besar untuk segera bangkit. Begitu laga dimulai, serigala-serigala ibukota segera mengepung pertahanan tim tamu.

Tak butuh waktu lama, Roma bisa unggul pada menit ke-8 lewat Vasilis Torosidis. Menerima umpan silang dari El Capitano Francesco Totti, Torosidis mencetak gol perdananya musim ini dengan tendangan first tim yang cukup cantik.

Torino bukannya tanpa peluang. Granata berusaha untuk membongkar pertahanan Roma yang solid namun semua usaha mereka selalu berakhir dengan kegagalan.

Menit ke-27, pemain senior Seydou Keita menggandakan keunggulan Roma. Berawal dari permainan yang tertata dengan sabar. Menerima umpan cutback dari Miralem Pjanic, Keita melepas tendangan terarah dari luar kotak penalti yang bersarang di jala gawang Gillet.

Unggul dua gol, Roma bermain lebih sabar dan berusaha untuk terus mengendalikan tempo. Strategi ini mendapatkan hasil bagus karena Roma bisa meminimalisir ancaman dari Torino yang kesulitan menciptakan peluang. Hingga babak pertama berakhir, Roma masih unggul dua gol tanpa balas.

Torino mencoba untuk lebih agresif pada babak kedua. Beberapa kali mereka mencoba menggebrak pertahanan Roma dengan serangan-serangan cepat. Tapi Roma bisa menutup lini belakang mereka dengan baik sehingga jalan Torino menuju gol selalu buntu.

Roma justru mampu menambah lagi keunggulan mereka pada menit ke-58 lewat Adem Ljajic.Menerima bola dari Pjanic di luar kotak penalti, Ljajic mencari ruang tembak sebelum melepas tendangan melengkung yang kembali mengoyak gawang Torino.

Para pendukung Roma juga mendapatkan 'hadiah' dengan kembalinya Kevin Strootman ke lapangan. Gelandang asal Belanda itu tampil untuk pertama kalinya bagi Roma setelah cedera selama berbulan-bulan.

Namun meski terus menyerang, pendukung Roma harus puas hanya dengan keunggulan tiga gol saja. Gervinho sempat mencetak gol yang kemudian dianulir wasit karena sudah terjebak offside. Hingga laga usai, Roma tetap unggul tiga gol tanpa balas.

Kemenangan ini terasa penting bagi Roma untuk mengembalikan mental tanding mereka yang sempat drop karena kekalahan di Eropa. Selain itu, kemenangan ini juga mengamankan posisi Roma di tempat kedua klasemen sementara Serie A, terpaut tiga poin dari Juventus yang ada di puncak. Sementara itu, Torino tercecer di posisi ke-13 klasemen sementara dengan mengumpulkan 12 poin dari 11 laga.

Statistik AS Roma - Torino

Penguasaan bola: 58% - 42%

Shot (on goal): 14 (8) - 12 (4)

Corner: 2 - 5

Pelanggaran: 12 - 11

Kartu kuning: 1 - 2

Kartu merah: 0 - 0

Susunan pemain AS Roma: De Sanctis; Torosidis, Yanga-Mbiwa, Manolas (Nainggolan, 77'), Cole; Pjanic, De Rossi, Keita (Strootman, 84); Gervinho, Totti (Destro, 71'), Ljajic

Susunan pemain Torino: Gillet; Maksimovic, Glik, Moretti; Bruno Peres, Gazzi, Vives (Nocerino, 43'), Farnerud (Mino, 46'), Darmian; El Kaddouri (Martinez, 76'); Quagliarella. (bola/hsw)