Restoran Turin Bocorkan Kepergian Morata dari Juventus

Restoran Turin Bocorkan Kepergian Morata dari Juventus
Alvaro Morata (c) AFP
- Meski terus menerus memilih bungkam terkait masa depannya, namun sepertinya Alvaro Morata memang benar-benar akan meninggalkan di musim panas ini.


Hal tersebut berkaca dari sebuah foto yang diunggah restoran terkenal di Turin, Trattoria Fratelli Bravo di akun Instagram resmi mereka baru-baru ini. Sebagai informassi, Trattoria Fratelli Bravo merupakan salah satu restoran terbaik di Turin dan kerap dikunjungi pemain serta staf Bianconeri.


Dalam foto tersebut, Morata berpose dengan orang-orang pemilik restoran dan terdapat tanda bertuliskan kata-kata Bahasa Spanyol, 'Adios Amigo' yang berarti 'Selamat tinggal teman'.


 

🇮🇹❤️🇪🇸💪🏼💪🏼💪🏼!!! Campione Vero! @alvaromorata

A photo posted by @trattoriafratellibravo on



Sejak jauh-jauh hari Morata memang dikabarkan akan kembali ke klub lamanya Real Madrid. Namun santer juga gosip yang menyebut ia akan dibeli El Real untuk kemudian dijual kembali ke klub lain.


Beberapa raksasa Premier League seperti Arsenal, Chelsea hingga Manchester United dikabarkan berminat mendapatkan tanda tangan bomber 23 tahun tersebut. [initial]


 (ins/pra)