
Bola.net - - Kabar menggembirakan datang dari sang juara bertahan Serie A, Juventus. Baru-baru ini, mereka menyatakan bahwa salah satu pemainnya, Alex Sandro, menandatangani kontrak baru yang mengikatnya hingga tahun 2023 mendatang.
Juventus mendatangkan Alex Sandro dari Porto pada tahun 2015 lalu dengan biaya transfer mencapai 26 juta euro. Pada saat itu, pemain asal Brasil tersebut diikat dengan kontrak berdurasi lima tahun.
Sandro melakoni debutnya pada bulan September 2015, di mana Juventus ditahan imbang Chievo dalam laga Serie A. Pelan tapi pasti, keahliannya dalam bertahan dan menyerang serta kecepatannya membuat ia dipercaya untuk mengisi sektor kiri pertahanan.
Advertisement
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Perpanjang Kontrak Hingga 2023
Kehadiran Sandro di sektor kiri pertahanan Juventus sangat terasa, sebab ia cukup sering memberikan sumbangsih assist untuk rekan setimnya. Pada musim 2017-2018, pria berumur 27 tahun itu mencetak empat gol dan enam assist di semua ajang.
Di musim ini, perannya masih tidak tergantikan meski Bianconeri kedatangan bek sayap berkualitas lainnya, Joao Cancelo. Ia mencatatkan dua assist sejauh ini, salah satunya datang kala Bianconeri berhadapan dengan AC Milan November lalu.
Pada tahun 2020 mendatang, kontrak Alex Sandro akan berakhir. Tentunya Juventus tidak ingin melepas secara cuma-cuma salah satu pemain andalannya itu. Untungnya baru-baru ini, klub mengatakan bahwa Alex Sandro telah diikat kontrak hingga tahun 2023 nanti.
Rumor Transfer Alex Sandro
Sebelum memperpanjang kontraknya, masa depan Alex Sandro sedang menjadi pertanyaan. Rumor seputar kepindahannya mulai menguak pada tahun 2016 lalu, di mana ia dikabarkan sedang dalam pantauan klub raksasa Inggris, Chelsea.
Tak hanya Chelsea, Manchester United pun dikabarkan sangat berminat untuk membajaknya dari Juventus dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan mereka siap merelakan jasa salah satu bintangnya, Paul Pogba, guna mendapatkan Sandro.
Terakhir, ia sempat diisukan akan didepak guna memberi ruang bagi bek Real Madrid, Marcelo. Setelah kedatangan Cristiano Ronaldo pada bulan Juli lalu, nama Marcelo memang santer diberitakan akan turut angkat kaki ke Italia.
Saksikan Juga Video Ini
Kasus match fixing yang sedang marak dibicarakan di dunia sepak bola Indonesia saat ini menyangkut satu nama pemain, yakni Maman Abdurrahmah. Simak pengakuannya melalui tautan video di bawah ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 19 Desember 2018 20:20
-
Liga Italia 19 Desember 2018 19:00
Piero Ausilio: Inter Jual Mauro Icardi ke Juventus? Yang Benar Saja
-
Liga Inggris 19 Desember 2018 18:40
-
Liga Inggris 19 Desember 2018 17:40
Sebelum Dipecat, Jose Mourinho Nyaris Datangkan Douglas Costa
-
Liga Italia 19 Desember 2018 17:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:03
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:59
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 19:57
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 19:54
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...