Resmi: Inter Pulangkan Zdravko Kuzmanovic ke Serie A

Resmi: Inter Pulangkan Zdravko Kuzmanovic ke Serie A
Zdravko Kuzmanovic. (c) Bundesliga
Bola.net - Sebelum palu deadline transfer Januari diketok, Internazionale juga sukses memulangkan Zdravko Kuzmanovic ke Serie A.

Pemain sayap ini dibeli dari Stuttgart dan akan dikontrak hingga 2017 di Giuseppe Meazza, dan pria Serbia ini mengaku puas bisa kembali ke Italia.

"Saya bahagia bisa mengenakan Jersey Inter. Malam ini saya akan tiba di Milan. Valencia juga berminat namun hasrat saya adalah balik ke Italia," ucapnya di TMW.

Pemain yang kini telah berusia 25 tahun itu dulunya pernah berseragam Fiorentina. Sempat dinilai sebagai bakat muda terbaik ia malah hijrah ke Bundesliga dan mencoba peruntungan di sana. (foti/lex)