
Bola.net - Renato Sanches pun heran dengan kondisi fisiknya yang rawan cedera. Sampai akhirnya muncul rumor yang menyebutkan bahwa dirinya sampai berkonsultasi dengan dukun.
Di musim 2023/2024 ini saja, Sanches tercatat sudah tiga kali cedera. Seluruhnya cederanya berbeda-beda, tetapi dengan proses pemulihan yang tidak sebentar.
Hal itulah yang jadi alasan menit bermainnya bersama AS Roma di musim ini masih minim. Pemain pinjaman dari Paris Saint-Germain itu baru mencatatkan tujuh kali penampilan.
Advertisement
Jumlah penampilannya belum bertambah belakangan ini meski telah fit. Sanches hanya duduk di bangku cadangan dalam dua laga terakhir Roma.
Rumor ke Dukun
Catatan tidak bermain itu juga termasuk pada pekan ke-15 Liga Italia 2023/2024. Sanches tidak dimainkan saat Roma menjamu Fiorentina di Stadio Olimpico, Minggu (10/12/2023) WIB.
Nah di laga ini, muncul rumor yang menyebutkan bahwa Sanches frustrasi dengan cederanya yang kerap kambuh. Dugaan ini bermula ketika Sanches dan pemain Fiorentina, Ikone terlihat berbincang di lapangan.
Kedua pemain ini berbincang saat jeda antarbabak. Lalu, media Italia banyak yang menafsirkan dari gerakan bibir Sanches bahwa dirinya, “Seseorang mungkin mengutuk saya”.
Tidak Pergi ke Dukun
Pemain asal Portugal itu lantas merespons rumor tentang dirinya di media sosial X. Dia sebenarnya tidak membantah bahwa dia mengatakan soal kutukan. Bantahannya hanyalah soal tidak pernah pergi ke dukun.
“Saya sedang berbincang dengan mantan rekan satu tim saya. Kami berbicara banyak hal karena kami punya relasi yang bagus,” kata dia.
“Dan memang betul, saya mengatakan bahwa seseorang mungkin mengutuk saya. Tetapi saya tidak pernah mengatakan bahwa saya pergi ke dukun untuk mengeceknya,” lanjut dia.
I never said I went to a witch, I was having a good conversation with my former teammate. We exchanged several topics of conversation because we always had a good relationship, and what I said was maybe someone made me some curse or something like that ... https://t.co/8nutPWisC1
— renatosanches (@renatosanches35) December 12, 2023
Menanti Aksi Sanches Lagi
Terlepas dari rumor tersebut, kembalinya Sanches bisa jadi kabar bahagia bagi Roma. Sang pemain hanya perlu menunggu waktu untuk bisa dimainkan lagi.
Laga terdekat yang akan dilakoni Roma adalah pertandingan Liga Euripa kontra Sheriff Tiraspol tengah pekan mendatang (15/12/2023).
Sumber: X
Klasemen Liga Italia
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 13 Desember 2023 14:59
Bencana untuk Jose Mourinho: Romelu Lukaku Kena Sanksi dan Paulo Dybala Cedera
-
Liga Inggris 11 Desember 2023 05:50
Hasil Bola Tadi Malam: Man City Bangkit, Chelsea & Barcelona Keok
-
Liga Italia 11 Desember 2023 05:48
Man of the Match AS Roma vs Fiorentina: Lucas Martinez Quarta
-
Liga Italia 11 Desember 2023 04:48
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...