Redup Bersama Inter, Vidic Akan Hijrah ke Turki?

Redup Bersama Inter, Vidic Akan Hijrah ke Turki?
Nemanja Vidic (c) Inter.it
Bola.net - Tanda-tanda memburuknya karir Nemanja Vidic bersama Inter Milan semakin terlihat. Baru didatangkan pada musim panas lalu, kehadiran pemain asal Serbia ini dianggap oleh sejumlah fans tak menambah kualitas pertahanan Nerazzurri secara signifikan.

Agen Vidic, Silvano Martina bahkan sampai mengeluarkan pernyataan yang cukup keras untuk membela kliennya dari kritikan. Akibat kondisi tersebut, sejumlah rumor transfer mulai menyelimuti eks kapten Manchester United ini.

Italian Football Daily melaporkan bahwa raksasa Turki, Galatasaray tengah bersiap untuk mencomot Vidic pada bursa transfer Januari mendatang. Rencana transfer tersebut diberitakan merupakan permintaan langsung dari pelatih Galatasaray, Cesare Prandelli yang menginginkan Vidic menjadi jendral pertahanan timnya.

Galatasaray dilaporkan siap menebus harga yang diminta Inter untuk mendapatkan pemain 33 tahun tersebut. Mereka juga telah menyiapkan kontrak berdurasi satu setengah tahun untuk Vidic.

Di Istanbul, Vidic dipersiapkan untuk mengisi posisi bek tengah Semih Kaya yang mengalami cedera panjang dan bertandem dengan Aurelien Chedjou.[initial]

 (ifd/mri)