Real Madrid Ternyata Nyaris Dapatkan Pogba

Real Madrid Ternyata Nyaris Dapatkan Pogba
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Manajer dari Paul Pogba, Mino Raiola mengungkapkan sebuah fakta yang cukup mengejutkan.

Dikatakan oleh sosok yang sempat dikabarkan ingin mencalonkan diri menjadi Presiden FIFA itu, raksasa La Liga, Real Madrid sebenarnya bisa saja mendapatkan Pogba sebelum Juventus. Uniknya, klub yang dikenal sangat jor-jor'an dalam membeli pemain itu tidak jadi merekrut Pogba dikarenakan masalah dana.

"Mereka (Real Madrid) menginginkan Pogba sebelum dirinya menuju Juve. Namun mereka tidak mau membayar 10 juta Euro di muka dan 30 juta sisanya setelah satu musim. Mereka memiliki nomor teleponku, jika mau, mereka bisa saja menghubungiku." beber Raiola.

"Zidane dan Ancelotti sangat antusias dengan kedatangan Pogba, namun saat ini klien saya sedang fokus untuk Juventus saja." tutupnya. [initial]

 (foti/jrc)