Real Madrid Jadikan Vidal Buruan Utama Musim Panas?

Real Madrid Jadikan Vidal Buruan Utama Musim Panas?
Arturo Vidal (c) AFP
Bola.net - Real Madrid tampaknya tak main-main dengan niat mereka untuk mendatangkan gelandang Juventus, Arturo Vidal.

Dilaporkan Marca, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti sebelumnya lebih memilih nama gelandang Borussia Dortmund, Ilkay Gundogan sebagai buruan mereka di musim panas mendatang. Namun sang pemain musim ini kerap bermasalah dengan cederanya yang membuat Ancelotti berpaling.

Dan disebutkan oleh Marca, cedera yang menimpa Gundogan ini membuat Ancelotti kini berpaling kepada gelandang pekerja keras milik Juventus, Arturo Vidal.

Vidal sendiri kini menjelma pemain penting Juventus sejak didatangkan dari Bayer Leverkusen pada 2011 silam. Di Turin, Vidal sukses mempersembahkan dua gelar Serie A dan juga trofi Supercoppa Italiana. (foti/dzi)