Ravanelli Wanti-wanti Juve Tak Lepas Pogba

Ravanelli Wanti-wanti Juve Tak Lepas Pogba
Paul Pogba (c) AFP
- Mantan pemain , Fabrizio Ravanelli, percaya bahwa eks klubnya tak perlu menjual Paul Pogba di musim panas ini.


Bianconeri tengah di ambang prestasi luar biasa, meraih Scudetto lima musim beruntun, namun mereka kabarnya akan menerima banyak tawaran menarik untuk Pogba di musim panas dan bersiap melepas pemain Prancis.


Namun Ravanelli, yang pernah membawa Juve menjadi juara Liga Champions 1996, meminta klubnya untuk tidak melepas Pogba, bahkan demi harga 100 juta euro sekalipun.


"Saya jelas akan mempertahankan Pogba mengingat ia memainkan peran yang amat penting di Juventus," tutur Ravanelli pada Goal International.


"Kami ingin mencatat prestasi di Eropa, jadi kami harus mempertahankannya. Ketika kami sudah memenangkan Liga Champions, barulah ia boleh dilepas dengan harga yang tinggi." [initial]



 (gl/rer)