
Bola.net - Ralf Rangnick dikabarkan telah sepakat gabung AC Milan musim depan dan ia juga sudah meneken perjanjian pra kontrak dengan Rossoneri.
Milan tengah berusaha keras untuk bangkit dari keterpurukannya. Mereka pun memulainya dengan menunjuk Marco Giampaolo pada awal musim kemarin.
Namun tak lama kemudian Giampaolo didepak. Sebagai gantinya, mereka menunjuk Stefano Pioli.
Advertisement
Milan memberikan kontrak selama dua tahun pada Pioli. Akan tetapi kabarnya manajemen Rossoneri tidak begitu yakin dengan kemampuannya dan akan menggusurnya setelah musim ini berakhir.
Gosip Ralf Rangnick
Beberapa pelatih sempat dikaitkan dengan AC Milan. Salah satunya adalah Ralf Rangnick.
Rangnick kemudian makin sering dikaitkan dengan Milan. Kini pria berusia 61 tahun itu dikabarkan telah sepakat gabung dengan Rossoneri.
Ia akan gabung dengan Milan pada musim depan. Kabar ini dilansir oleh L'Equipe.
Rangnick disebut telah meneken perjanjian pra kontrak dengan pemilik Milan, Elliott Management.
Perjanjian itu sendiri disebut memiliki penalti. Kabarnya jika Elliott tiba-tiba mundur dari perjanjian itu maka Rangnick akan menerima kompensasi uang dalam jumlah tertentu.
Kuasa Penuh di Milan
Ralf Rangnick menjadi pelatih RB Leipzig pada musim lalu. Ia kemudian mundur dari jabatannya. Sekarang ia memegang peran sebagai Head of Sport dan Development dalam organisasi Red Bull.
Di AC Milan nanti, Rangnick disebut akan mendapat kontrol penuh atas skuat Rossoneri di San Siro. Ia mendapat peran yang sebelumnya tak pernah ada di Italia.
Artinya ia bisa punya kontrol penuh atas perekrutan pemain. Ia juga bisa menjual pemain sesukanya.
Ralf Rangnick nanti juga berhak menentukan kebijakan dalam scouting pemain. Tentunya, ia juga akan menjadi pelatih kepala di skuat AC Milan.
(L’Equipe)
Gosip Lainnya:
- Juventus Tertarik Bajak Gabriel Jesus
- Barcelona Segera Rekrut Penyerang Baru, Siapa Dia?
- Eksodus Manchester City Dimulai dengan Leroy Sane
- Juventus Coba Rekrut Chris Smalling
- Jurgen Klopp Coba Boyong Gabriel Martinelli dan Bukayo Saka
- LA Galaxy Dekati Lionel Messi, Punya Anggaran untuk Bayar Gaji?
- Jurgen Klopp Ingin Boyong Todd Cantwell ke Liverpool
- Barcelona Dapat Lamp Hijau Untuk Boyong Striker Baru
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 18 Februari 2020 21:16
-
Open Play 18 Februari 2020 14:12
-
Liga Italia 18 Februari 2020 11:15
-
Liga Italia 18 Februari 2020 07:57
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...