Raiola: Pogba Punya Kualitas Jadi Pemain Besar

Raiola: Pogba Punya Kualitas Jadi Pemain Besar
Paul Pogba. (c) AFP
Bola.net - Agen dari Paul Pogba, Mino Raiola mengatakan tidak terkejut dengan performa apik kliennya bersama juara Serie A, Juventus di awal musim.

Pogba mendapatkan beberapa pujian ketika berhasil mencetak gol pertamanya untuk La Vecchia Signora di musim ini. Namun, Mino Raiola mengaku tidak melakukan selebrasi ketika kliennya mencetak gol ke gawang Napoli akhir pekan lalu.

"Apakah saya melakukan selebrasi ketika Pogba mencetak gol? Tidak. Klien saya memiliki kualitas yang mumpuni, dia hanya membutuhkan kesempatan bermain yang lebih banyak." ujar sang agen seperti dilansir harian Gazzetta dello Sport.

Raiola mengatakan potensi Pogba belum berada di titik maksimal, sang agen percaya bahwa masih banyak hal yang bisa dilakukan kapten Timnas Prancis U-21 untuk Juventus ke depannya.

"Juventus memberikan kepercayaan kepada Pogba dan mereka memberikan situasi yang dibutuhkan klien kami. Namun, jangan terlalu puas dulu, karena karir Pogba masih cukup panjang." Raiola menambahkan.[initial]

Liga Italia - Juventus vs Napoli: Tahukah Anda? (foti/rdt)