
Bola.net - - berhasil meraih kemenangan 3-0 saat menjamu dalam pertandingan giornata 19 Serie A. Kemenangan itu menjadi awal positif bagi Bianconeri dalam memasuki tahun baru ini. Pasalnya, Juve menutup tahun 2016 dengan kekalahan dari AC Milan dalam ajang Supercoppa Italiana.
Dalam ajang Supercoppa, Juve kalah lewat adu penalti. Salah satu penendang Juve yang gagal dalam laga itu adalah Paulo Dybala. Namun dalam laga melawan Bologna, Dybala tetap dipilih sebagai algojo saat Juve mendapatkan hadiah penalti. Pelatih Juve, Massimiliano Allegri merahasiakan alasan keputusan itu.
"Saya sudah tahu Dybala akan gagal mencetak gol penalti di Doha, tapi kali ini saya tahu dia bisa mencetak gol. Saya tak perlu melihatnya. Bagaimana saya bisa tahu semua itu; saya akan mengungkapkan jawabannya pada akhir musim," terang Allegri kepada Sky Sport Italia.
Allegri tidak sepenuhnya puas dengan kemenangan tadi. Ia melihat Juventus masih bisa bermain sesuai instruksi selama 90 menit penuh. Ada beberapa momen saat Juve memperlihatkan kelemahan mereka,
"Kami sempat bertahan dengan tujuh pemain dalam beberapa momen, dan Bologna mendapat banyak ruang karenanya. Lalu ada juga momen saat level konsentrasi kami menurun. Tapi untungnya kali ini kami bisa kembali 'sadar' lagi. Kami tidak bisa melakukannya di Doha."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Januari 2017 16:58
-
Liga Italia 8 Januari 2017 09:09
-
Liga Italia 8 Januari 2017 08:00
-
Liga Italia 8 Januari 2017 06:01
-
Liga Italia 8 Januari 2017 01:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:42
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 08:30
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:17
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...