Quagliarella Diperebutkan Lazio dan Roma

Quagliarella Diperebutkan Lazio dan Roma
Fabio Quagliarella. (c) Juventus FC
Bola.net - Dua tim ibukota Italia; S.S. Lazio dan AS Roma tengah berperang demi mendapatkan jasa Fabio Quagliarella sebelum deadline transfer musim panas ditutup (03/09/13).

Menurut Sky Sport Italia dan SportItalia, Juventus tengah mengusahakan kedatangan Alberto Gilardino dari Genoa. Sementara Marco Borriello diplot sebagai pengganti Gilardino.

Adapaun kabar yang mengatakan bahwa Roma berniat menggantikan Borriello dengan Quagliarella. Namun, belum diketahui nilai transfer yang ditawarkan tim ibukota tersebut.

Sementara Lazio yang gagal mendatangkan penyerang Galatasaray; Burak Yilmaz, langsung mengalihkan perhatian kepada Quagliarella.

Pihak manajemen Juve dikabarkan sudah menyetujui proposal transfer kedua tim tersebut. Kini, mereka menyerahkan keputusan terbaik kepada Quagliarella sendiri.[initial]

Editorial - Klub Favorit di Liga Champions Musim 2013-14

Sexiest - Pesepakbola Wanita Terseksi

Wow! - Bidadari di Balik Profesi Presenter  (sky/rdt)