
Bola.net - - AC Milan telah resmi bekerjasama dengan Puma setelah putus kontrak dengan Adidas. Mulai musim depan, perusahaan olahraga asal Jerman tersebut akan menjadi pemasok seragam Rossoneri.
Sebelumnya, Milan sangat identik dengan Adidas. Namun mereka memutus kerjasama dengan Milan yang sudah terjalin sejak 1978.
Adidas dan Milan sebenarnya masih punya kontrak hingga 2023. Putus kontrak ini diduga karena prestasi Milan yang tak kunjung membaik hingga saat ini.
Di babak baru dalam kerjasama dengan Puma ini, CEO AC Milan, Marco Fassone, berharap Milan akan mencapai target yang telah ditetapkan. Ia mengaku senang karena telah menemukan kesepakatan ini.
"Saya sangat gembira untuk mengumumkan kerja sama kami dengan PUMA. Kami terikat oleh rasa saling menghargai dan oleh semangat yang sama untuk olahraga dan nilai-nilai sepakbola," ucap Fassone seperti dilansir laman resmi klub.
"Mereka merepresentasikan sebuah brand internasional besar dan kami akan bersama-sama dalam beberapa musim ke depan dalam jalur strategis kami untuk mencapai target-target baru di luar dan di dalam lapangan," sambungnya.
???? #NewLevels pic.twitter.com/Gi5WOFJOGr
— PUMA Football (@pumafootball) February 12, 2018
Dengan demikian, Milan akan masuk dalam lingkaran kerjasama Puma yang telah dibangun bersama klub-klub besar lainnya di Eropa seperti dengan Arsenal dan Borussia Dortmund.
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 13 Februari 2018 12:32
-
Liga Italia 13 Februari 2018 06:37
-
Liga Spanyol 13 Februari 2018 06:15
-
Liga Italia 12 Februari 2018 21:59
Sambil Lempar Pujian, Berlusconi Juga Kritik Formasi Satu Striker Rino
-
Liga Italia 12 Februari 2018 21:15
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:36
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:30
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 14:09
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 14:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 14:00
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...